Senin, 08 November 2010

Jenis, Dimensi, Prinsip Kurikulum

Jenis-Jenis Kurikulum



Jenis-jenis kurikulum antara lain adalah sbb:
1) Overt, explicit, or written curriculum
Secara sederhana kurikulum adalah sesuatu yang ditulis sebagai bagian dari pembelajaran formal dari pengalaman persekolahan. Ini merujuk pada dokumen kurikulum, teks kurikulum dan bahan-bahan pelajaran pendukung pengajaran. Contoh : Panduan akademik.

2) Hidden Curriculum (kurikulum tersembunyi)
belajar secara mudah dari mengungkap. Kurikulum yang tidak tersampaikan secara lisan tapi secara sportivitas dari pribadinya, tingkah lakunyaContoh : lembaga-lembaga pendidikan Islam kamar mandinya tidak terawan.

3)Societal Curriculum
Kurikulum ini diantaranya terjadi di keluarga, kejadian di keluarga dapat dijadikan sebagai kurikulum.

4)Curriculum in use
Adalah kurikulum aktual yang disampaikan dan dipresentasikan oleh masing-masing guru.

5)Receive Curriculum
Konsep dan conten yang secara nyata dipelajari dann diingat

6)Electronic Curriculum
Pelajaran dipelajari dengan pencarian informasi dari internet dan alat-alat elektronik/belajar mandiri melalui penggunaan bentuk alat komunikasi elektronik.

Dimensi Kurikulum


Ada 3 dimensi kurikulum, yaitu :
1> Kurikulum sebagai Ilmu
Mengkaji tentang konsep, landasan, asumsi, teori, model, praktek dan prinsip-
prinsip dasar tentang kurikulum.

2> Kurikulum sebagai sistem
Kedudukan kurikulum dalam hubungannya dengan sistem dan bidang-bidang lain
Contoh : Metode kurikulum, kurikulum tersebut dalam bidang apa.

3> Kurikulum sebagai Rencana
Mencakup macam-macam rencana, rancangan atau desain kurikulum
Contoh : model kurikulum syariah (di SMA PK semua kurikulum dikaitkan dengan
Al-Qur'an dan Hadis, di UIN = ada integrasi kurikulum antara pelajaran Ilmu
agama dengan ilmu-ilmu umum.
Prinsip Fundamental Kurikulum
Ada 3 prinsip fundamental kurikulum, yaitu :
1. Content (isi kurikulum)
2. purpose (tujuan), kurikulum harus punya tujuan
3. organization(pengorganisasian) yang meliputi scope(ruang lingkup)& sequence (urutan)

Adapun prinsip pokok dalam perancagan kurikulum ada 5 point, yaitu :
1) Berkaitan dengan pengalaman siswa
2) Pembuatan keputusan kurikulum berkaitan dengan isi & proses
3) Pembuatan keputusan tentang keragaman isi & topik
4) Keterlibatan banyak kelompok dalam pembuatan kurikulum
5) Pembuatan keputusan di banyak tingkat

Pengertian Kurikulum

Ada beberapa definisi dari kurikulum, yakni :
1) Kurikulum adalah mata pelajaran yang tetap misal pada tata bahasa, baca, logika, retoris, matematika, buku-buku induk yang melekat pada pengetahuan. Yang dimaksud dengan pengetahuan induk/ pokok adalah Reading (membaca), writing (menulis), dan arithmatic (berhitung)

2) Kurikulum adalah mata pelajaran yang paling bermanfaat di kehidupan masa kini/ masyarakat kontemporer. Ilmu yang tidak ada pada masa sekarang tidak perlu dipelajari.

3)Kurikulum adalah semua pembelajaran dilaksanakan oleh sekolah-sekolah yang bertanggungjawab penuh terhadap pembelajaran.


4) Kurikulum adalah pengalaman siswa yang dibimbing oleh sekolah

5) Kurikulum adalah totalitas pengalaman pembelajaran yang didapat oleh siswa yang menjadikan siswa memiliki ketrampilan dan pengetahuan dalam keragaman pembelajaran.


6) Kurikulum adalah siswa mencari sendiri pengetahuan/ilmu lewat jaringan-jaringan komputer (internet)